Pendaftaran Online AKPOL

Penerimaan.Polri.go.id - Pendaftaran Online AKPOL - Lulusan SMA dan D3 bisa mengikuti seleksi sesuai dengan wilayah masing-masing, terutama di polda Kota anda setidaknya ada sekitar sepuluh orang terbaik diseluruh Indonesia yang diterima setiap tahunya, jika belajar dari pengalaman jumlah peserta puluhan ribu sedangkan yang akan diterima hanya paling banyak sepuluh itupun ada dua kali pantohir baik Pusat maupun Daerah.

Setiap yang ingin mengikuti seleksi caranya sama seperti Pendaftaran yang dilaksanakan secara online oleh Polisi/Polri bedanya nanti jika sudah lulus akan dikuliahkan selesai pendidikan menjadi perwira muda, setiap tahunya penerimaan satu ini sangat banyak diminati oleh pelajar Indonesia baik lulusan tahun ini ataupun tahun sebelumnya.



Pendaftaran Online AKPOL

Pada kesempatan kali ini admin akan memberikan beberapa uraian singakat sekaligus memberikan panduan kepada calon peserta yang ingin mengikuti seleksi AKPOL bagaimana caranya simak saja informasinya, untuk melakukan pendaftaran sebagai calon peserta ada beberpa Syarat yang harus dipenuhi jika tidak memenuhi maka anda dinyatakan tidak bisa mengikuti seleksi. Bagi Calon Taruna/Taruni persyaratan AKPOL sebagai berikut.

Persyaratan umum Butir 1 :
  1. Warga Negara Indonesia (pria dan wanita).
  2. Usia minimal 16 tahun dan maksimal 21 tahun pada saat pembukaan pendidikan.
  3. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  4. Setia kepada Negara Kesatuan RI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
  5. Sehat jasmani dan rohani (surat keterangan sehat dari institusi kesehatan).
  6. Tidak pernah dipidana karena melakukan suatu kejahatan (SKCK).
  7. Berwibawa, jujur, adil dan berkelakuan tidak tercela.
  8. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan bersedia ditugaskan pada semua bidang tugas Kepolisian.

Selain persyaratan umum yang harus dilengkapi oleh calon Taruna dan Taruni ada beberapa persyaratan khusus yang juga harus dilengkapi jika tidak lupakan untuk mendaftar AKPOL untuk itu admin akan merangkumnya dalam beberapa uraian simak selengkapnya dibawah ini melalui keputusan panitia penerimaan Polri se Indonesia.

Persyaratan Khusus Butir 2.
  • Berijazah serendah-rendahnya SMU/MA jurusan IPA/IPS dengan ketentuan :
  • Bagi yang berusia kurang dari 17 tahun dengan ketentuan : nilai rata-rata Ujian Nasional minimal 8 atau.
  • Nilai rata-rata ujian nasional minimal 7,25 s.d. 7,99 harus memiliki kemampuan bahasa Inggris dengan TOEFL diatas 500.
  • Bagi yang berusia 17 s.d. 21 tahun memiliki nilai rata-rata Ujian Nasional minimal 7,25.
  • Bagi lulusan tahun 2013 (yang masih kelas III) menggunakan nilai rata-rata rapor kelas III semester 1 dengan ketentuan : bagi yang berusia kurang dari 17 tahun nilai rata-rata minimal 8, bagi yang berusia 17 s.d. 21 tahun nilai rata-rata minimal 7,25, setelah dinyatakan lulus menyerahkan ijazah dan diberlakukan dengan persyaratan butir b 1).
  • Tinggi badan minimal : pria : 165 cm, wanita : 163 cm.
  • Dengan berat badan seimbang menurut ketentuan yang berlaku.
  • Belum pernah menikah dan sanggup tidak menikah selama dalam pendidikan pembentukan.
  • Bersedia melaksanakan ikatan dinas selama 10 (sepuluh) tahun terhitung mulai diangkat menjadi Perwira Polri (masa dinas surut tidak diperhitungkan).
  • Memperoleh persetujuan orang tua/wali.
  • Tidak terikat perjanjian ikatan dinas dengan instansi lain.
  • Pada saat mendaftar telah berdomisili di wilayah polda tempat pendaftaran minimal 1 (satu) tahun yang dibuktikan dengan KTP setempat dan atau KK (bagi yang berusia 17 tahun ke atas) atau surat keterangan Kepala Desa/Lurah berdasarkan KK (bagi yang belum berusia 17 tahun). Bagi yang sedang menempuh pendidikan dan lulus belum 1 (satu) tahun dibuktikan dengan rapor/ijazah dari sekolah yang berada di wilayah Polda pendaftaran.
  • Bagi yang sudah bekerja tetap sebagai pegawai/karyawan : Mendapat persetujuan/rekomendasi dari Kepala Instansi/Satker ybs, bersedia diberhentikan dari status pegawai/karyawan, bila diterima dan mengikuti Diktuk Taruna Akpol.
  • Harus mengikuti dan lulus seleksi baik tingkat Panda dan Panpus dengan menggunakan sistem gugur dalam tahapan yang meliputi : pemeriksaan administrasi awal, pemeriksaan kesehatan tahap I, pemeriksaan psikologi.
  • Pengujian akademik dengan materi pengetahuan umum (Undang Undang Kepolisian dan muatan lokal), bahasa Indonesia, matematika. pemeriksaan kesehatan tahap II : pengujian kemampuan jasmani dan antropometri, pemeriksaan administrasi akhir, sidang penetapan kelulusan tingkat panda.
Semua harus disiapkan, untuk Nilai bergantung pada ketentuan patokan nilai dari tahun ke tahun berbeda mengingat standar kelulusan juga setiap tahun mengalami kenaikan, dari beberapa informasi yang sudah disebutkan tadi anda harus melengkapi semua berkas yang sudah ada, kemudian jika semua persyaratan sudah memenuhi barulah bisa mendaftar.

Penerimaan Anggota Polisi saat ini mengalami beberapa peningatan kalau tahun 2010 kebawah belum ada sistem pendaftaran online tetapi saat ini sudah menggunakan Online jadi untuk melengkapi berkas anda harus mendaftar melalui situs resmi penerimaan.polri.go.id kemudian ikuti semua petunjuk pendaftaran tertera pada situs tersebut seperti yang telah dipostingkan pada Pendaftaran Online Polisi/Polri. Pilih portal Akademi Kepolisian Taruna/i.

Kemudian jika proses pendaftaran sudah selesai sampai akhir, anda harus mencetak kartu peserta pendaftaran nantinya akan dilampirkan melalui berkas pada saat seleksi admintrasi bersamaan dengan persyaratan lainnya, jika terdapat kesulitan dalam mendaftar disarankan untuk datang langsung ke Polda setempat.

Catatan yang harus diperhatikan adalah pendaftaran belum bisa diakses melalui situs yang telah disebutkan sebelum resmi dibuka untuk itu anda juga harus mengetahui kapan pembukaan untuk AKPOL dilaksanakan, simak selengkapnya dibawah ini mengenai Jadwal Penerimaan AKPOL dapat diakses melalui situs resmi penerimaan.polri.go.id.

Demikialah informasi yang dapat admin berikan semoga bisa bermanfaat dari informasi yang telah disebutkan diatas dapat disimpulkan bahwa penerimaan akpol akan dilaksanakan sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan oleh Polda setempat, untuk itu anda harus terus mengecek melalui situs resmi atau situs ini, Jika anda menjumpai situs pendaftaran error dan tidak bisa diakses berarti situs mengalami overload pengunjung harap bersabar dan terus coba sampai bisa.

Penerimaan dan seleksi AKPOL tidak dipungut biaya serupiah pun, alisa gratis jika ada oknum yang menawarkan kelulusan dengan memberikan imbalan uang, hal itu tidak benar, biasanya uang anda hanya diputarkan saja, lulus atau tidak bergantung diri anda bukan karen besarnya sogokan, segera laporkan tindak kejahatan KKN kepada KPK.

Demikian semoga bisa menuntun anda dalam proses pendaftaran AKPOL Anggota Polisi Polri, tidak lupa admin selalu doakan semoga lulus dan bisa menikmati kuliah AKPOL gratis tahun ini amin jangan lupa untuk terus update informasi mengenai pendaftaran lainnya hanya disini terima kasih salam sukses untuk kita semua.
Wijaya,S.Pd.,Gr.,CSCU Bekerja sebagai penulis konten pendidikan sejak 2010 sampai saat ini dengan latar belakang lulusan S1 Sarjana Pendidikan, Aktif sebagai guru dan memiliki pengalaman 13 tahun mengajar kursus masuk perguruan tinggi negeri. Selain itu juga di dukung dengan gelar profesional seperti Digital Marketing, CSCU, dalam bidang pendidikan maupun Bimbingan Karir, Pendiri PT EM Technology Sebagai Perusahaan Induk